INDRALAYA, KINERJA- Lembaga Dakwah Fakultas Ekonomi atau yang kerap dikenal dengan nama LDF Ukhuwah, melaksanakan musyawarah besar atau yang dinamakan Syuro Akbar (SA) di Sekretariat UKM Bahasa selama dua hari yakni Sabtu (1/12) dan Minggu (2/12). SA dihadiri oleh segenap Badan Pengurus Harian (BPH) dan Alumni dari LDF Ukhuwah, serta tamu undangan.

SA dimulai dengan taujih singkat oleh Muhammad Kahpi, Mahasiswa Jurusan Ekonomi Pembangunan yang sekaligus Alumni dari LDF Ukhuwah itu sendiri.

Kemudian acara dilanjutkan dengan sidang pleno 1 dan 2, setelah itu SA di lanjutkan di hari berikutnya. Hari berikutnya diawali dengan sidang pleno 3 yaitu penyampaian Laporan Pertanggungjawaban dari BPH Ukhuwah periode 2017/2018.

Setelah sidang pleno 3, acara dilanjutkan dengan sidang pleno 4 yakni pemilihan Ketua Umum LDF Ukhuwah periode 2018/2019, dan nama Muhammad Riswan muncul sebagai Ketua Umum baru Ukhuwah dari banyak nama yang dicalonkan.

Calon Ketua Umum Ukhuwah 2018/2019

“Alasan forum memilih Muhammad Riswan adalah memang melalui beberapa karakteristik yang telah ditentukan, beliau memenuhi semua karakteristik dan juga track record beliau ini Luar Biasa. Sehingga suara forum bulat memilih beliau,” Kata Rafly selaku Ketua Umum Ukhuwah 2017/2018.

Lebih lanjut Rafly menambahkan, ia berharap untuk kepengurusan Ukhuwah yang baru kedepannya dapat menjaga komunikasi dengan ormawa FE dan pihak birokrat serta ormawa-ormawa di Unsri. Kemudian juga dapat menjaga prestasi-prestasi dan meningkatkan prestasi yang telah diraih.

Setelah dilantik, Riswan mengungkapkan rasa syukur Alhamdulillah dan mengatakan ingin cepat-cepat selesai uas dan segera memulai perjalanan dakwah ini.

Saat ditanya mengenai apa yang akan ia lakukan untuk Ukhuwah kedepannya, Riswan berkeinginan memaksimalkan usaha.
“Insyaallah kedepan kita akan memaksimalkan usaha untuk mencapai cita-cita dakwah kampus yaitu menciptakan lingkungan yg islami di kampus khususnya FE Unsri,” tutup mahasiswa Ekonomi Pembangunan yang pernah menorehkan prestasi tersebut.

Wartawan:
Siti Mutia

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here